TIPS MERAWAT KINERJA KOMPUTER
Assalamualaikum...
bagaimana kabarnya hari ini? Semoga semuanya sehat wal afiat... Amien....... Apakah sahabat punya komputer di rumah? Apakah kinerjanya menurut sahabat
sudah baik, cukup, atau kurang baik? Nah, di postingan kali ini, saya akan
memberikan beberapa tips agar kinerja komputer anda optimal, dan semoga bisa
jadi manfaat untuk kita semuanya.
- Jangan melakukan hal-hal yang melebihi kemampuan komputer itu sendiri. Misalnya, komputer kita punya ram 512 mb, kapasitasnya tinggal 100 mb, kita ingin menggunakan sebuah aplikasi yang membutuhkan ram minimal 250 mb, jika sudah begini kita sebaiknya urungkan niat kita untuk memakai aplikasi tersebut, atau jika kita terlalu ingin memakainya, kita bisa menambah ram komputer kita.
- Jangan bermain game/internet terlalu lama, karena hal tersebut bisa membuat kinerja komputer kita down. Apabila kita sedang asik-asikan main internet, sebaiknya restart dulu komputer kita setidaknya 4 jam sekali.
- Pasang antivirus ke komputer kita, hal ini sangat penting untuk melindungi komputer kita dari virus, trojan, dan sebagainya. Jika komputer kita dijangkiti virus, bahayanya adalah bisa restart berulang-lang, kinerja semakin lambat, atau yang lebih menakutkan lagi, bisa-bisa kita harus instal ulang komputer kita.
- Bersihkan isi CPU, layar monitor, keyboard, mouse, dan perangkat keluaran lainnya setidaknya 2 bulan sekali.
- Perbarui software yang terinstal di komputer.
- Lakukan Windows Update.
- Jangan buat komputer mati mendadak.
- Yang terakhir, lakukan :
Disk
Defragmenter : klik kanan
salah satu disk (cakram) entah itu C:/D:/E:/, Properties, Tool, Defrag Now.
Eror
Cheking : klik kanan salah satu disk (cakram)
entah itu C:/D:/E:/, Properties, Tool, Chek
Now. {untuk disk C, biasanya akan dilakukan saat komputer di hidupkan}
Mungkin
itu saja beberapa tips merawat komputer dari saya, semoga bermamfaat, dan
Wassalam...
0 comments:
Post a Comment
Halo Semua, silahkan anda berkomentar dengan :
Baik dan sopan,
Jangan sampai merugikan siapapun,
Tidak boleh ada iklan di kolom komentar,
Dan tidak semua komentar bisa dibalas dengan cepat.
Komentar di sini juga menggunakan moderasi, jadi tidak semua komentar bisa terbit dengan cepat
Terima Kasih!